Post Image

Jakarta – Ketua Umum Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) Poppy Dharsono menyampaikan apresiasinya atas kepedulian dan solidaritas yang dilakukan oleh pihak Kedutaan Besar Belgia terhadap warga negara Indonesia.

Kedutaan Besar Belgia untuk Indonesia memenuhi komitmennya untuk memperluas bantuan kemanusiaan terhadap warga Ibukota Republik Indonesia yang terdampak Covid-19. Untuk itu, otoritas Kedutaan Belgia untuk Indonesia membagikan paket berupa sembako, makanan ringan seperti cokelat dari Belgia, dan masker kepada anak-anak yatim di Panti Asuhan Pa van der Steur, Jakarta Selatan pada Kamis (7/5). Paket sembako berisikan produk-produk yang biasa dikonsumsi oleh warga Indonesia. Begitupun masker nonmedis  yang dibagikan pihak kedutaan terkait, merupakan produk Indonesia dari Poppy Dharsono.

Bagi Poppy, kegiatan semacam ini akan dapat mempererat hubungan persahabatan antara bangsa Indonesia dan Belgia. Poppy juga mengungkapkan bahwa soal  pandemi adalah masalah bersama dari semua bangsa untuk mengatasi penyebaran dan segala akibat yang ditimbulkannya. Menurutnya, Kedutaan Belgia telah memberi contoh kongkrit tentang pelaksanaan tanggung jawab sosial dan tugas kemanusiaan yang harus dilaksanakan oleh seluruh bangsa.

Sebelumnya, Kamis (30/4) pihak Kedutaan Belgia untuk Indonesia juga membagikan paket bantuan berupa sembako dan masker untuk warga Jakarta. Duta Besar Belgia untuk Indonesia, Stephane De Loacker mengatakan bahwa kegiatan ini diselenggarakan atas dasar solidaritas terhadap penduduk Indonesia yang terdampak oleh pandemi Covid-19. (LHA)

Foto: Anak-anak yatim di Panti Asuhan Pa van der Steur, Jakarta Selatan pada Kamis (7/5) makan coklat bersama dan menerima bantuan paket sembako.

Foto: Anak-anak yatim di Panti Asuhan Pa van der Steur, Jakarta Selatan pada Kamis (7/5) makan coklat bersama dan menerima bantuan paket sembako.

Next
Indonesia Fashion Week 2020, Kalimantan dan Fesyen Berkelanjutan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.